IDENTIFIKASI KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA DI SDN GUGUS 1 KECAMATAN DUREN SAWIT

  • Ida Tri Wahyuni Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka
  • Prima Mutia Sari Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA
  • Kowiyah Kowiyah Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA
Kata Kunci: Kata kunci: Keterampilan berpikir kritis, pembelajaran IPA

Abstrak

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui identifikasi keterampilan berpikir kritis siswa pada pembelajaran IPA di SDN Gugus 1 Kecamatan Duren Sawit. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode survei. Populasi penelitian ini siswa-siswi SDN Gugus 1 Kecamatan Duren Sawit dan sampelnya adalah SDN Duren Sawit 02, 10 dan 14 Pagi. Sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah cluster random sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes keterampilan berpikir kritis, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata keterampilan berpikir kritis di SDN Gugus 1 Kecamatan Duren Sawit yaitu 35,14 dengan kategori sedang. SDN Duren Sawit 02 Pagi didapatkan nilai rata-rata 39,74 dengan kategori sedang, SDN Duren Sawit 10 Pagi didapatkan nilai rata-rata 34,91 dengan kategori rendah dan SDN Duren Sawit 14 Pagi didapatkan nilai rata-rata 30,78 dengan kategori rendah. Hasil penelitian terhadap rata-rata tiap indikator menunjukkan bahwa indikator tertinggi di SDN Gugus 1 Kecamatan Duren Sawit pada indikator memberikan penjelasan lebih lanjut dengan skor rata-rata 38 dan indikator terendah di SDN Gugus 1 Kecamatan Duren Sawit pada indikator mengatur strategi dan taktik dengan skor rata-rata 31.

Referensi

Acharya, K. P. (2018). Exploring Critical Thinking For Secondary Level Students In Chemistry: From Insight To Practice. Journal of Advanced College of Engineering and Management, 3, 31. https://doi.org/10.3126/jacem.v3i0.18812

Adinda, A. (2016). Berpikir Kritis dalam Pembelajaran Matematika. Jurnal Logaritma, IV(01), 125–138. https://doi.org/https://doi.org/10.24952/logaritma.v4i01.1228

Alimah, S. (2014). Model Pembelajaran Eksperiensial Jelajah Alam Sekitar. Strategi Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Mahasiswa. Jurnal Penelitian Pendidikan, 31, 47–54.

Azizah, M., Sulianto, J., & Cintang, N. (2018). Analisis Keterampilan Berpikir Kritis Siswa Sekolah Dasar pada Pembelajaran Matematika Kurikulum 2013. Jurnal Penelitian PendidikanA & A (Semarang), 35(1), 61–70. https://doi.org/10.15294/jpp.v35i1.13529

Erka, W. (2015). Keterampilan Berbahasa Presenter Penyaji Berita pada Lembaga Penyiaran Televisi. Jurnal Ipteks Terapan, 8(i4), 235–241. https://doi.org/https://doi.org/10.22216/jit.2014.v8i4.19

Hallatu, Y. A. (2017). (Retracted) Pengaruh Model Problem Based Learning Terhadap Kompetensi Pengetahuan Dan Ketrampilan Berpikir Kritis Siswa Madrasah Aliyah Bpd Iha Tentang Konflik. The Indonesian Journal of Social Studies, 1(1), 11. https://doi.org/10.26740/ijss.v1n1.p11-22

Indraningtias, D. A., & Wijaya, A. (2017). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Berbasis Pendekatan Matematika Realistik Materi Bangun Ruang Sisi Datar Beorientasi pada Kemampuan Berpikir Kritis Siwa Kelas VIII SMP. Jurnal Pendidikan Matematika, 6(5), 24–36.

Inggriyani, F., & Fazriyah, N. (2017). Analisis kemampuan berpikir kritis siswa dalam pembelajaran menulis narasi di sekolah dasar. Jurnal Pendidikan Dasar, (3). https://doi.org/doi.org/10.21009/JPD.092.04

Kartimi, & Liliasari. (2012). Pengembangan alat ukur berpikir kritis pada konsep termokimia untuk siswa sma peringkat atas dan menengah. Jurnal Pendidikan IPA Indonesia, 1(1), 21–26. https://doi.org/10.15294/jpii.v1i1.2008

Kowiyah. (2016). Peningkatan Kemampuan Berpikir Kritis dalam Pemecahan Masalah Matematis Menggunakan Pendekatan Open Ended. Jurnal Inovasi Pendidikan Dasar, 5(1), 67–74. https://doi.org/https://doi.org/10.22236/jipd.v1i2.19

Mahpudin. (2018). Peningkatan Hasil Belajar IPA melalui Metode Eksperimen Pada Siswa Kelas V Sekolah Dasar. Jurnal Cakrawala Pendas, 4(2), 1–8.

Safrina, R., Riswandi, & Sugiman. (2018). Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based learning terhadap Kemampuan Bepikir Kritis di Kelas IV. Jurnal FKIP UNILA, 7(01), 1–9. https://doi.org/http://dx.doi.org/10.36709/jpm.v2i1.1957

Sugiyarti, L., & Arif, A. (2018). Pembelajaran Abad 21 Di Sd. Prosiding Seminar Dan Diskusi Nasional Pendidikan Dasar 2018, 439–444.

Susanti, E. (2019). Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Sdn Margorejo VI Surabaya melalui Model Jigsaw. Bioedusiana, 4(2), 55–64. https://doi.org/10.34289/285232

Susilawati, E., Agustinasari, A., Samsudin, A., & Siahaan, P. (2020). Analisis Tingkat Keterampilan Berpikir Kritis Siswa SMA. Jurnal Pendidikan Fisika Dan Teknologi, 6(1), 11. https://doi.org/10.29303/jpft.v6i1.1453

Tamami, F., Rokhmat, J., & Gunada, I. W. (2017). Pengaruh Pendekatan Berpikir Kausalistik Scaffolding Tipe 2A Modifikasi Berbantuan LKS Terhadap Kemampuan Pememcahan Masalah Optik Geometri dan Kreativitas Siswa Kelas XI SMAN 1 Mataram. Jurnal Pendidikan Fisika Dan Teknologi, III(1). https://doi.org/10.29303/jpft.v3i1.333

Wahyuni, S. (2018). Penerapan Model Inkuiri Terbimbing (Guided Inquiry) dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Pada Pembelajaran IPA. Jurnal Education and Development, 3(1), 1–5. https://doi.org/http://journal.ipts.ac.id/index.php/ED/article/view/85

Wijayanti, A. I., Pudjawan, K., & Margunayasa, I. G. (2015). Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas V Dalam Pembelajaran IPA di SD Gugus X Kecamatan Buleleng. E-Journal PGSD Universitas Pendidikan Ganesha, 3(1), 1–12. Retrieved from https://journal.unnes.ac.id/nju/index.php/JPP/article/view/13529

Diterbitkan
2021-05-31